KOMPAS.com – Beberapa wilayah di Indonesia sudah mulai turun hujan. Namun, sebagan besar wilayah, masih menanti datangnya musim hujan.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan, awal musim hujan serentak di Indonesia akan dimulai pada November 2023.
Hal itu disampaikan Kepala BMKG Dwikorita Karnawati dalam Live Webinar ‘Kapan Musim Hujan Akan Datang?“, Sabtu (28/10/2023).
“Awal musim hujan di Indonesia selalu beragam,” kata Dwikorita.
Lantas, bagaimana dengan awal musim hujan tahun 2023 ini?
Dwikorita menjelasan, prediksi awal musim hujan hingga pertengahan Oktober 2023, beberapa zona musim (ZOM) sudah memasuki musim hujan.
Ada pun wilayah yang telah memasuki musim penghujan itu di antaranya sebagai berikut.
- Aceh
- Sumatera Utara
- Riau
- Sumatera Barat
- Sebagian Kalimantan
- Sulawesi Tengah
- Maluku
- Papua
- Papua Barat.
“Namun, sebagian besar wilayah secara bertahap (musim hujan) dimulai di bulan November,” ungkap Dwikorita.
Kendati demikian, sejumlah wilayah di Indonesia juga akan mengalami musim hujan di bulan Desember atau di Januari hingga April 2024 mendatang.
“Seperti beberapa wilayah di Sulawesi Tengah, ada yang sudah mulai hujan November nanti, ada juga yang (diperkirakan) hujan mulai Desember atau awal Januari. Musim hujan di satu pulau bisa tidak sama, tergantung juga pada titik koordinat bujurnya,” jelasnya.
Awal musim hujan di Zona Musim
Menurut prediksi BMKG, awal musim hujan 2023-2024, umumnya akan terjadi pada Oktober-Desember 2023 pada sebanyak 477 ZOM atau sebanyak 68,2 persen wilayah di Indonesia.
Sedangkan puncak musim hujan, diprediksi diperkirakan terjadi pada Januari-Februari 2024, yakni pada 385 ZOM.
Lebih lanjut Dwikorita menjelaskan, dibandingkan dengan normal, maka awal musim hujan 2023-2024 diprediksi mundur di 446 ZOM. Sedangkan, sebanyak 22 ZOM, musim hujan datang lebih awal.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
#Awal #Musim #Hujan #Indonesia #Diprediksi #Mulai #November
Klik disini untuk lihat artikel asli