JAKARTA, KOMPAS.com – Anda sebaiknya rutin mengganti PIN GoPay untuk menghindari risiko penyalahgunaan akun. Untuk itu sima cara ganti PIN GoPay Anda di sini.
Sering kali Anda tanpa sadar melakukan transaksi dan mengetikkan PIN GoPay Anda di tempat umum. Jika tak berhati-hati, PIN GoPay Anda bisa disalahgunakan oleh orang yang tak bertanggung jawab.
Demi menjaga keamanan akun Gojek dan GoPay, sebaiknya rutinlah mengganti PIN GoPay Anda secara berkala. Tak perlu bingung lagi bagaimana cara mengganti PIN GoPay. Simak caranya di bawah ini yang dilansir dari Kontan.co.id pada Sabtu (5/11/2022).
- Buka Aplikasi Gojek Anda.
- Pilih menu My Profile, caranya pada halaman awal Gojek pilih ikon foto di sebelah kanan atas.
- Pilih menu Account Safety.
- Pilih menu Change GoPay PIN.
- Silakan ketik PIN lama Anda.
- Kemudian masukkan 6 angka GoPay PIN baru Anda.
- Masukkan atau ulangi kembali 6 angka GoPay PIN baru Anda.
- Selamat! PIN Anda sudah berhasil diganti.
Pada menu Account Safety, Anda juga bisa mengganti sendiri beberapa keamanan yang diinginkan. Mulai dari mengaktifkan perlindungan ganda (Two-layer protection), update e-mail, menambahkan devices terpercaya untuk login akun Gojek dan melihat riwayat login.
Demikian informasi mengenai cara ganti PIN GoPay Anda. Selamat mencoba! (Benedicta Prima)
Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul: Begini Cara Mudah Ganti PIN GoPay Anda!
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
#Cara #Ganti #PIN #GoPay #dengan #Mudah #Halaman
Klik disini untuk lihat artikel asli